SOLOPOS.COM - Tiga komisioner KPPU (kiri) berfoto bersama manajemen Harian Jogja dalam kunjungan ke Harian Jogja, Jumat (3/2/2017). (Nina Atmasari/JIBI/Harian Jogja)

KKPU mengunjungi Harian Jogja
Harianjogja.com, JOGJA– Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) mengunjungi Harian Jogja, Jumat (3/2/2017) sebagai upaya meningkatkan kesadaran masyarakat tentang persaingan usaha serta upaya kontemplasi lembaga tersebut.

Kunjungan dipimpin Wakil Ketua KPPU, R. Kurnia Sya’ranie, diikuti dua komisioner yakni Prof. Tresna P. Soemardi dan Saidah Sakwan, serta sejumlah staf KPPU. Mereka diterima oleh General Manager Harian Jogja, Asih.

Promosi Berteman dengan Merapi yang Tak Pernah Berhenti Bergemuruh

R. Kurnia Sya’ranie mengungkapkan pihaknya berharap publik memberikan perhatian pada hal-hal yang menjadi fokus kerja KPPU. “Kami ingin publik mengawal apa yang menjadi perhatian KPPU,” katanya.

Ia menyebutkan KPPU memiliki fungsi pokok penegakan hukum. Dalam setahun, mereka menangani 24-25 perkara yang diampu oleh sembilan orang komisioner yang ada. Fokus yang disorot saat ini adalah sektor energi, infrastruktur dan pangan.

Fungsi lain dari KPPU adalah advokasi. KPPU harus bisa memberi saran pada kebijakan Pemerintah. Bidang yang ditangani meliputi pengadaan barang dan jasa, merger perusahaan internasional dengan perusahaan lokal serta kemitraan UMKM.

Prof Tresna Soemardi mengungkapkan salah satu cara membangun ekonomi yang sehat yakni melalui CSR. Budaya lama dari CSR yakni sebatas memberikan bantuan, perlu diubah.

“Perusahaan besar jangan hanya memberikan bantuan, tetapi juga membina sasarannya, untuk memperkokoh perusahaan kecil,” katanya.

Saidah Sakwan menambahkan di Jogja, ia meyakini banyak UMKM yang perlu diperhatikan. “Selama ini ada pembinaan untuk UMKM tetapi tidak ada perlindungan. Dengan instrumen yang ada, KPPU bisa berfungsi memberi perlindungan pada UMKM,” katanya.

Menanggapi berbagai pernyatan tersebut, Asih mengungkapkan Harian Jogja mendukung upaya KPPU untuk menjalankan program-program mereka di DIY. “Kami menyuport terutama untuk publikasi,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya