SOLOPOS.COM - Menu di The Phoenix Hotel (Kusnul Isti Qomah/JIBI/Harian Jogja)

Kuliner Jogja kali ini merupakan menu The Phoenix Hotel

Harianjogja.com, JOGJA—The Phoenix Hotel menyambut tahun 2016 dengan memberikan berbagai promo di awal tahun bertajuk Januari Happenings.

Promosi Timnas Garuda Luar Biasa! Tunggu Kami di Piala Asia 2027

Public Relations Manager The Phoenix Hotel Jogja Audrey Stella Welma Tendean mengungkapkan, salah satu promo yang diberikan yakni berbagai sajian dari cray fish atau lobster air tawar. Sajian ini akan memberikan pilihan bagi para tamu untuk menikmat sensasi daging cray fish yang cenderung manis dengan penyajian kombinasi Barat dan Nusantara.

“Sajian ini bisa dinikmati di Paprika Restaurant dengan harga Rp150.000 nett,” ujar dia di The Phoenix Hotel, Jogja, Senin (11/1/2016).

Selain itu, The Phoenix Hotel juga menyajikan Selera Nusantara Buffet Dinner. Promo ini menyajikan lebih dari 30 jenis masakan dari Sabang sampai Merauke, makanan pembuka hingga penutup, dengan cita rasa manis hingga pedas. Semua itu bisa dinikmati di Paprika Restaurant dengan harga Rp220.000 nett/person setiap Jumat malam.

“Ada pula sajian ginger talam black rice cake yang dijual dengan harga Rp60.000 nett per porsi,” ujar dia.

Di Vino Bar, para tamu bisa menikmati Martini Monday dan Sababay Saturday. Hanya dengan Rp550.000 nett per person, para tamu bisa menikmati dua jam free flow dari pukul 19.00 WIB sampai pukul 21.00 WIB.

Untuk promo spa, The Phoenix Hotel menawarkan spa dengan bahan khusus dari Gunung Merapi. Abu volcano dari Gunung Merapi akan disediakan untuk masker wajah dan badan. Untuk laki-laki, ada pilihan untuk berendam dalam sulfur.

“Bahan yang digunakan memiliki fungsi untuk anti oksidan, pengikat racun, anti bakteri, inflamasi, dan mengatasi ruam di kulit,” ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya