SOLOPOS.COM - Ilustrasi APBD. (Harian Jogja-Dok.)

Harianjogja.com, KULONPROGO- Pemerintah Kabupaten Kulonprogo, Daerah Istimewa Yogyakarta, merencanakan anggaran pendapatan dan belanja daerah pada 2015 sebesar Rp1,2 triliun.

Bupati Kulonprogo Hasto Wardoyo mengatakan anggaran pendapatan dan belaja daerah (APBD) 2015 dibandingkan APBD 2013 mengalami kenaikan sebesar 20,37% dan apabila dibandingkan rencana APBD 2014 mengalami kenaikan sebesar 17,11%.

Promosi Ada BDSM di Kasus Pembunuhan Sadis Mahasiswa UMY

“Kenaikan pendapatan daerah pada 2015 tersebut salah satunya disebabkan karena kenaikan pendapatan asli daerah (PAD) sebersar 72,83 persen dibandingkan 2014 sebesar 67,11 persen,” kata Hasto, Minggu (29/6/2014).

Hasto mengatakan komponen pendapatan daerah yaitu dana perimbangan naik sebesar 6,08% dan pendapatan daerah yang sah sebesar 28,42% dibandingkan 2014.

Ia mengatakan belanja daerah 2015 direncakanakan Rp1,2 triliun yang terdiri dari belanja tidak langsung sebesar Rp803 miliar, atau 64,15%, mengalami kenaikan apabila dibandingkan kondisi belanja tidak langsung 2014 yaitu 13,28% dan mengalami peningkatan apabila dibandingkan belanja tidak langsung 2013 sebesar 22,54%.

Sedangkan belanja langsung pada 2015 direncanakan Rp448,797 miliar atau sebesar 35,85%, mengalami kenaikan apabila dibandingkan kondisi belanja langsing pada 2014 sebesar 33,29% dan mengalami kenaikan belanja langsung pada 2013 yaitu 45,12%.

“Secara keseluruhan apabila dilihat dari target pendapatan daerah dan belanja daerah pada 2015, serta penerimaan pembiayaan sebesar Rp59,5 miliar dan pengeluaran pembiayaan sebesar Rp15,25 miliar, maka defisit Rp0,00,” kata Hasto.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya