Jogja
Kamis, 25 Desember 2014 - 11:20 WIB

Kulonprogo Segera Bangun Panti Sosial untuk Anak & Lansia Terlantar

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Foto ilustrasi panti sosial ((JIBI/SOLOPOS/Burhan Aris Nugraha))

Pemerintah Kabupaten Kulonprogo akan membangun panti sosial untuk anak terlantar dan lansia yang hidup sebatang kara

Harianjogja.com, KULONPROGO—Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kulonprogo tahun depan akan merealisasikan pembangunan panti sosial.

Advertisement

Upaya tersebut dilakukan untuk dapat mengakomodasi warga lanjut usia (lansia) maupun anak terlantar yang tercatat sebagai kepala keluarga (KK) mandiri.

Kepala Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Eko Pranyoto mengungkapkan, rencana tersebut sudah dipersiapkan.

Dia mengatakan, sudah sewajibnya anak terlantar dan lansia sebatang kara dipelihara oleh negara.

Advertisement

“Kalau yang sering kami temui saat pelaksanaan bedah rumah, memang banyak yang ternyata lansia itu tercatat sebagai KK sendiri atau mandiri. Artinya entah keluarganya sudah pada merantau atau memang dengan latar belakang yang lain,” papar Eko, Selasa (23/12/2014).

Namun, kata Eko, sebenarnya apabila lansia atau anak terlantar itu bisa diindukan dengan keluarganya, maka tidak perlu tercatat sebagai KK sendiri.

Upaya yang dilakukan untuk mengatasi hal itu adalah dengan mendirikan Panti Sosial. Dia berharap, panti tersebut nantinya dapat mengakomodir kebutuhan KK mandiri, tanpa perlu tinggal sendiri dan bergantung pada orang lain.

Advertisement

“DED [detail engineering design] sudah ada, nilainya mencapai Rp11 miliar untuk pembangunan panti sosial pertama yang ada di Kulonprogo,” imbuh Eko.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif