Jogja
Senin, 25 Maret 2013 - 11:58 WIB

LAPAS SLEMAN DISERBU: Polisi Belum Dapatkan Titik Terang Siapa Pelaku Penembakan

Redaksi Solopos.com  /  Laila Rochmatin  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Aparat polisi menjaga LP Cebongan pasca penyerangan Sabtu (23/3/2013). (JIBI/Harian Jogja/Amiruddin Zuhri)

Aparat polisi menjaga LP Cebongan pasca penyerangan Sabtu (23/3/2013). (JIBI/Harian Jogja/Amiruddin Zuhri)

SLEMAN — Polisi masih mengumpulkan bukti-bukti terkait siapa pelaku penyerangah LP CEbongan Sleman yang terjadi Sabtu (23/3/2013). Sampai saat ini polisi mengaku belum menemukan dugaan siapa pelaku penyerangan yang menewaskan 4 tahanan tersebut.

Advertisement

“Kami belum menemukan dugaan siapa pelakunya,” jelas Kepala Polres Sleman, AKBP Heri Sutrisman yang ditemui saat mengantar 4 jenazah terbang ke NTT, Senin (25/3/201).

Menurut Heri, saat ini polisi masih melakukan tahap penyelidikan, pengumpulan bukti dan saksi-saksi.

Kendati banyak pihak menduga, pelaku merupakan anggota Komando Pasukan Khusus (Kopasus) Kodam IV Diponegoro, yang merupakan rekan dari Sersan Satu Santosa yang tewas di Hugo’s Cafe pada 19 Maret lalu, Heri memilih untuk tidak menduga-duga.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif