SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Antara)

Lebaran 2017 masih lama, tetapi pedagang sudah mempersiapkan diri.

Harianjogja.com, JOGJA — Bulan Ramadan segera tiba. Pedagang di pasar sudah melakukan persiapan dengan menyetok barang kebutuhan yang paling banyak dibutuhkan konsumen.

Promosi Antara Tragedi Kanjuruhan dan Hillsborough: Indonesia Susah Belajar

Salah satu pedagang di Pasar Jangkang, Ngemplak, Sleman bernama Mur sudah mulai menyetok barang untuk dijual pada puasa mendatang. Ia menyetok kebutuhan pangan dalam bentuk kemasan seperti minyak goreng dan tepung terigu agar tidak mudah basi.

Menurutnya, harga kedua komoditas tersebut saat ini masih stabil. Maka agar tidak mendapat harga kulakan yang mahal menjelang Lebaran nanti, ia pun membeli sejak sekarang.

Menurutnya, permintaan konsumen terhadap kedua komoditas tersebut akan naik saat Ramahan nanti. Permintaan terbanyak datang dari kalangan penjual gorengan. Selain terigu dan minyak goreng, bawang merah dan bawang putih juga akan meningkat karena menjadi bahan utama membuat bumbu masakan.

Mur mengatakan, saat awal puasa, biasanya terjadi kenaikan penjualan.

“Sampai 25 persen dan kalau pertengahan turun jadi sekitar 10%. Mau Lebaran, naik lagi karena banyak yang jajan makanan di pedagang,” katanya pada Harianjogja.com, Kamis (6/4/2017).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya