Jogja
Rabu, 27 Desember 2017 - 18:10 WIB

LIBUR AKHIR TAHUN : Candi Prambanan Dipadati Puluhan Ribu Wisatawan

Redaksi Solopos.com  /  Bhekti Suryani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Wisatawan memadati kompleks Candi Prambanan pada libur akhir tahun 2017. (Sekar Langit Nariswari/JIBI/Harian Jogja)

24 Desember tercatat sebagai puncak kunjungan.

Harianjogja.com, SLEMAN–Kunjungan wisatawan di objek wisata Candi Prambanan mencapai puncaknya pada 24 Desember lalu. Sedikitnya 24.000 wisatawan memadati candi peninggalan masa Hindu-Buddha tersebut.

Advertisement

Ripto Pranowo, Kepala Divisi Pelayanan Taman Wisata Candi menerangkan selama akhir pekan lalu paling padat ialah pada Minggu (24/12/2017) lalu. Disusul 22.020 pengunjung pada Minggu (25/12/2017). Sedangkan di tanggal 23 Desember sekitar 16.000 pengunjung dan 18.476 pengunjung pada 26 Desember. “Pick season-nya di tanggal 24 Desember, trennya meningkat dibandingkan tahun lalu,” katanya kepada Harianjogja.com, Rabu (27/12/2017).

Ia berharap tingginya kunjungan ini bisa kembali berulang pada akhir pekan ini ketika liburan tahun baru. Jumlah kunjungan di atas merupakan gabungan antara wisatawan nusantara dan mancanegara.

Hanya saja, kunjungannya masih didominasi wisatawan lokal. Sedangkan untuk wisatawan asing juga jumlahnya relatif lebih sedikit dibandingkan masa liburan tengah tahun. Hanya saja, tren kunjungan wisatawan asing juga meningkat dibandingkan tahun sebelumnya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif