Jogja
Senin, 18 Desember 2017 - 16:55 WIB

LIBUR AKHIR TAHUN : Produksi Bakpia Jogja Ditambah 80%

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Bakpia (JIBI/Harian Jogja/Gigih M Hanafi)

Libur akhir tahun dipastikan akan mendatangkan wisatawan ke Jogja

Harianjogja.com, JOGJA-Memasuki pekan ketiga Desember, wisatawan sudah mulai berdatangan. Kondisi ini membawa imbas pada bisnis oleh-oleh, baik makanan khas Jogja maupun makanan ala artis.

Advertisement

Manager Toko Oleh-Oleh Jendela Jogja, Hesti Widiarti mengatakan, saat ini sudah mulai terjadi peningkatan permintaan karena wisatawan luar kota sudah mulai berdatangan. Sejak rapotan atau penerimaan hasil belajar siswa pekan lalu, toko milik Margaria Group ini banyak didatangi kendaraan dari luar Jogja.

“Mulai ramai per hari ini [Sabtu (16/12/2017)] kalau untuk yang anak-anak sekolah. Kalau instansi mulai minggu depan,” katanya, Sabtu.

Advertisement

“Mulai ramai per hari ini [Sabtu (16/12/2017)] kalau untuk yang anak-anak sekolah. Kalau instansi mulai minggu depan,” katanya, Sabtu.

Persiapan menyambut lonjakan jumlah wisatawan sudah dilakukan seiring prediksi peningkatan permintaan produk oleh-oleh, baik makanan maupun barang kerajinan.

Widia memprediksi, permintaan terbanyak akan terjadi pada bakpia dan kerajinan batik. “Bakpianya kita lebihkan 50 sampai 80 persen dari hari biasa,” katanya lagi.

Advertisement

Jendela Jogja menyediakan bakpia tiga rasa, yaitu kacang ijo dan cokelat yang dijual Rp39.000 per boks dan keju Rp44.000 per boks.

Sementara itu, peningkatan permintaan juga terjadi pada oleh-oleh makanan milik artis dan tokoh tersohor Tanah Air yang menanamkan investasinya di Jogja. Jogja Cushy Cheeze milik Youtuber kondang Ria Ricis, juga kebanjiran order sejak libur anak sekolah dimulai pekan lalu.

“Untuk persiapan Tahun Baru, kita ikut event-event kuliner. Kami buka booth-booth di beberapa pameran,” kata Marketing Communication Jogja Cushy Cheeze, Fetti Fathia Insani.

Advertisement

Menurutnya, keberadaan otlet tambahan itu untuk menjawab permintaan konsumen yang mulai meningkat, serta untuk meningkatkan kecepatan pelayanan pada konsumen.

Sampai saat ini, pembelian kue keju ini hanya bisa diperoleh di outlet Jogja Chusy Cheeze di Jl. Tut Ipda Harsono, Timoho. Sehingga penambahan booth-booth selama akhir tahun akan menjangkau lebih banyak konsumen.

Sejauh pantauan Harian Jogja pada Sabtu (16/12/2017) malam, sejumlah toko oleh-oleh yang berada di sepanjang Jl. Laksda Adisutjipto ramai dikunjungi wisatawan. Kebanyakan mereka adalah para pelajar yang sedang melakukan study tour setelah menerima hasil belajar selama satu semester.

Advertisement

Puncak keramaian terjadi di Toko Oleh-Oleh Bandara Jaya yang terletak di seberang komplek rumah dinas PT Angkasa Pura 1. Puluhan bus pariwisata terparkir pada bagian depan dan samping toko. Ratusan wisatawan juga tampak sibuk memilih makanan khas Jogja. Antrean di kasir juga terlihat mengular.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif