Jogja
Senin, 19 Juni 2017 - 19:59 WIB

LIBUR LEBARAN 2017 : Jalur Kukup-Indrayanti Bisa untuk Papasan Bus

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ratusan orang memadati kawasan Pantai Pulangsawal (Wisatawan sering menyebutnya Pantai Indrayanti), Kecamatan Tepus, saat libur lebaran lalu. Diprediksi, saat libur akhir tahun jumlah pengunjung di kawasan wisata di Gunungkidul melonjak hingga 200.000 orang. Foto diambil Rabu (30/7/2014). (JIBI/Harian Jogja/David Kurniawan)

Jalur wisata di Gunungkidul terus diperbaiki

 
Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL- Jalur wisata di Gunungkidul terus diperbaiki.  Pada libur lebaran mendatang, jalur Pantai Pulang Sawal (Indrayanti) sudah bisa digunakan untuk papasan.

Advertisement

Kepala Dinas Pekerjaan Umum Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPKP) Edy Praptono mengungkapkan untuk jalur kawasan wisata sudah ada perbaikan dan pengerasan di pinggir jalur wisata oleh DPU Provinsi.

Dia mengatakan untuk saat ini jalur di kawasan Pantai Kukup hingga Pantai Pulang Sawal (Indrayanti) sudah bisa digunakan untuk papasan. “Pengurukan menggunakan batu putih, sudah bisa digunakan untuk papasan bus,” katanya, Senin (19/6/2017).

Sedangkan untuk perbaikan jalur mudik kata dia merupakan kewenangan pusat dan provinsi, sehingga pihaknya tidak mengetahui lebih detail. Namun  demikian, menurutnya semua jalur mudik secara umum sudah siap dilalui kendaraan pemudik.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif