Jogja
Kamis, 26 Juli 2012 - 11:04 WIB

Masjid Jami At Taqwa Minomartani Gelar Lomba Anak Saleh

Redaksi Solopos.com  /  Harian Jogja  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ilustrasi

ilustrasi

SLEMAN—Masjid Jami At Taqwa Minomartani, Ngaglik, Sleman, akan menyelenggarakan lomba anak saleh guna memeriahkan Ramadan, Minggu (5/8) mendatang.

Advertisement

Rencananya, sekitar 500 anak dari seluruh kecamatan di Kabupaten Sleman akan terlibat dalam lima jenis lomba dan memperebutkan piala bupati serta uang tunai ini.

Awan Siswantoro, panitia acara, mengatakan sosialisasi acara dilakukan. “Bahkan untuk sekolah yang letaknya jauh dari Minomartani, Ngaglik, panitia akan menerapkan sistem jemput bola,” ujarnya, Rabu (25/7).

Ia menyebutkan, kelima jenis lomba yang diadakan mulai pukul 08.00 WIB sampai 12.00 WIB, antara lain,  menggambar, mewarnai, azan, hafalan doa sehari-hari. Selain acara lomba, imbuhnya, pada saat yang bersamaan akan diadakan bazar yang menjual barang kebutuhan sehari-hari dengan harga murah.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif