Jogja
Rabu, 7 Agustus 2013 - 14:30 WIB

MUDIK LEBARAN 2013 : 52.704 Penumpang Diberangkatkan dari DAOP VI Jogja

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi penumpang kereta api. (JIBI/Harian Jogja/Gigih M. Hanafi)

JIBI/Harian Jogja/Gigih M. Hanafi
Ilustrasi penumpang kereta api

Harianjogja.com, JOGJA – PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasional VI Jogja telah memberangkatkan sebanyak 52.704 penumpang selama arus mudik Lebaran terhitung sejak “H-10”, 29 Juli hingga “H-2” (6/8/2013).

Advertisement

“Sebagian besar penumpang diberangkatkan dengan kereta ekonomi menuju berbagai daerah tujuan,” kata Manajer Humas PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasional (Daop) VI Jogja Sumarsono, Rabu (7/8/2013).

Berdasarkan data dari Daop VI Jogja, total penumpang kelas eksekutif yang telah diberangkatkan tercatat sebanyak 16.716 orang, penumpang dengan kereta kelas bisnis tercatat sebanyak 11.628 orang dan penumpang dengan kereta ekonomi tercatat sebanyak 52.704 orang.

Peningkatan keberangkatan penumpang di Daop VI Jogja yang cukup signifikan terjadi pada “H-2” dengan total jumlah penumpang sebanyak 8.000 orang yang terdiri dari 2.228 penumpang eksekutif, 1.793 penumpang kereta bisnis dan 3.979 penumpang ekonomi.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif