Jogja
Selasa, 27 Juni 2017 - 13:20 WIB

OBAMA KE JOGJA : Royal Ambarrukmo Batal Siapkan Makan Malam di Kraton

Redaksi Solopos.com  /  Galih Eko Kurniawan  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Hotel Royal Ambarrukmo.

Royal Ambarrukmo diwajibkan menyajikan menu masakan Nusantara, terutama Jawa, ketika ada tamu VVIP ke Kraton

Harianjogja.com, JOGJA—Kabar batalnya mantan Presiden Amerika Serikat, Barrack Obama, berkunjung ke Kraton Jogja untuk menemui Sri Sultan HB X membuat persiapan Royal Ambarrukmo ikut berubah.

Advertisement

Royal Ambarrukmo sedianya ditunjuk untuk menyiapkan menu makan malam dalam kunjungan Obama ke Kraton itu. Alhasil, bahan masakan untuk menu makan malam internasional itu dialihkan ke menu hotel sehari-hari.

“Udah ada konfirmasi [pembatalan] di hari Minggu [25/6/2017], jadi tidak terlalu mendadak,” ungkap Marketing and Communications Manager Royal Ambarrukmo, Khairul Anwar, kepada Harian Jogja, Selasa (27/6/2017).

Awang, sapaan akrabnya, Royal Ambarrukmo diwajibkan menyajikan menu masakan Nusantara, terutama Jawa, ketika ada tamu VVIP datang ke Kraton. “Salah satu alasannya karena budaya paling gampang dikenalkan lewat kuliner,” ucapnya.

Advertisement

Obama diketahui berencana berkunjung ke Jogja pada Rabu (28/6/2017) sampai Jumat (30/6/2017) setelah menjalani rangkaian liburan di Bali. Di Jogja, mantan Presiden AS itu dikabarkan berniat menikmati wisata di Candi Prambanan dan Tebing Breksi di Prambanan serta Candi Borobudur di Jawa Tengah.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif