SOLOPOS.COM - ilustrasi

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL-Tim Ofroad 4×4 Gunungkidul berhasil menjadi juara II dalam ajang final Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Super Spesial Stage Offroad Individual yang digelar di Kecamatan Batu Licin, Tanam Bumbu, Kalimantan Selatan, Sabtu pekan lalu.

Tim Offroader yang diwakili oleh Artha Rahatnola sebagai pembalap dan Rahmat Efendi sebagai navigator berhasil mencuri perhatian juri di Sirkuit Jhonlin Baratama, Batulicin, mengalahkan para offroader dari 11 Provinsi se-Indonesia.

Promosi Selamat Datang Kesatria Bengawan Solo, Kembalikan Kedigdayaan Bhineka Solo

Keberhasilan  ini pun disambut oleh Bupati Gunungkidul Badingah dan Wakil Bupati Immawan Wahyudi, Rabu (11/12/2013) di halaman Pemkab Gunungkidul.  “Saya sangat terharu dan mengapresiasi dengan prestasi yang ditorehkan sehingga mengharumkan nama Gunungkidul. Semoga menjadi pemicu semangat untuk pemuda lainnya,” kata Bupati Gunungkidul Badingah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya