SOLOPOS.COM - Sri Sultan Hamengku Buwono X-Gubernur DIY (JIBI/Harian Jogja/Desi Suryanto)

Parlemen Hungaria menawarkan kerjasama di bidang pengolahan air bersih dengan DIY

Harianjogja.com, JOGJA– Hungaria menawarkan kerjasama di bidang pengolahan air bersih dengan DIY. Bila tawaran itu diterima mereka mengaku siap membantu untuk pembangunan infrastruktur dan pengelolaan air bersih.

Promosi Pembunuhan Satu Keluarga, Kisah Dante dan Indikasi Psikopat

Tawaran itu disampaikan oleh Ketua Komite Hubungan Luar Negeri Parlemen Hongaria Zsolt Nemeth saat bertemu Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwono X di Kompleks Kepatihan Senin (11/1/2016).

Nemeth mengatakan industri pengolahan air bersih adalah salah satu industri yang sangat krusial keberadaannya.

Nemeth menjelaskan di negaranya pengolahan air untuk kebutuhan air bersih dan air minum sudah berhasil dikelola oleh Budapest Waterworks. Pihaknya pun berencana membawa teknologi yang sama ke DIY dan beberapa daerah lain di Indonesia.

“Kami akan sangat senang bila bisa berpartisipasi untuk mengolah air di DIY karena DIY adalah salah satu provinsi penting di Indonesia,” tutur dia.

Tawaran Hungaria untuk mengelola sektor pengolahan air bersih ini tidak muncul secara mendadak. Pertengahan 2015 lalu Budapest Waterworks memenangi lelang tender yang digelar Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. Mereka berhak mengelola dan menyediakan air untuk 35 kawasan di Indonesia.

Kesepakatan senilai 50 juta dolar AS itu sekaligus membuka kesempatan bagi perusahaan kecil dan menengah Hungaria untuk terlibat dalam proyek tersebut sebagai pemasok suku cadang dan perlengkapan lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya