SOLOPOS.COM - Ilustrasi pedagang cabai (JIBI/Harian Jogja/Antara)

Harianjogja.com, JOGJA-Pasokan dan harga jual sayur di pasar tradisional wilayah DIY masih terpantau normal. Harga yang terus meningkat adalah komoditas cabai rawit merah.

Penjual sayur di Pasar Beringharjo, Temu mengatakan selama bulan ini harga jual maupun pasokan sayuran normal. Sebagai contoh harga jual wortel stabil di angka Rp8.000 per kilogram (kg).

Promosi Banjir Kiper Asing Liga 1 Menjepit Potensi Lokal

“Tapi kalau cabai rawit merah yang naik terus. Minggu kemarin hanya Rp40.000 per kg sekarang Rp65.000 per kg,” papar dia, Kamis (27/3/2014).

Suplai petani dari Muntilan dan Magelang, Jawa Tengah untuk cabai juga relatif aman. Hanya jumlah pasokan berkurang. Penurunan stok ini turut disebabkan produksi cabai yang turun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya