SOLOPOS.COM - ilustrasi

ilustrasi

Harian Jogja.com, GUNUNGKIDUL—Sebanyak tiga Kartu Penjamin Sosial (KPS) di Kecamatan Wonosari dikembalikan, Jumat (6/9/2013). Dengan tambahan tiga KPS ini, total KPS yang dikembalikan ada 20 buah.

Promosi Mudik: Traveling Massal sejak Era Majapahit, Ekonomi & Polusi Meningkat Tajam

Kepala Seksi (Kasi) Kesejahteraan Sosial (Kesos) Kecamatan Wonosari, Widiyanti, menuturkan tiga KPS yang diretur atau dikembalikan berasal dari Desa Selang. KPS yang diretur lantaran pemegang sebelumnya telah meninggal.

“Semua sudah diajukan penggantinya setelah ditentukan dalam musyawarah desa. Di Wonosari ada 4.887 penerima bantuan langsung sementara masyarakat [BLSM],” papar dia kepada Harian Jogja.com di Kantor Kecamatan Wonosari, Jumat (6/9/2013).

Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Wonosari, Surya Panalatas, menuturkan warga Selang yang KPS-nya diretur yakni Surip, Tukinah, Yatmo Rejo. Adapun pengganti pemegang KPS yang diusulkan berdasarkan hasil Musdes 31 Agustus lalu yakni Sunoto, Sariyem, Panikem.

“Sebetulnya bisa dialihkan ke suami, istri atau anaknya. Tapi kebanyakan sudah duda atau janda. Ada pula yang saudaranya sudah pindak KK ataupun tidak terlacak,” tutur dia.

Surya menambahkan, pembagian BLSM di Wonosari lebih tertib pada pencairan tahap kedua. Pasalnya pada tahap kedua sudah menggunakan nomor antrean sehingga bisa lebih tertib.

“Pembagian BLSM di Wonosari ini tergolong kondusif. Tidak ada ribut-ribut. Kami sebagai TKSK terus berupaya agar tidak terjadi pergolakan di tingkat bawah meskipun banyak yang tidak tepat sasaran,” ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya