Jogja
Senin, 19 Agustus 2013 - 13:44 WIB

Pembangunan Fly Over Dilanjutkan, Lalulintas Dialihkan

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Foto ilustrasi (fly over Jombor, Sleman/ (JIBI/Harian Jogja/Joko Nugroho)

Foto ilustrasi fly over Jombor, Sleman. (JIBI/Harian Jogja/Joko Nugroho)

Harianjogja.com, SLEMAN- Kegiatan pembangunan fly over Jombor kembali dilanjutkan. Selama proses pembangunan, lalilintas di wilayah perempatan Jombor dialihkan.

Advertisement

Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Pembangunan Fly Over Jombor, Santoso menjelaskan selama proses pembangunan pengguna jalan tidak dapat langsung melintasi perempatan Jombor baik dari arah selatan menuju utara atau sebaliknya.

Dia mengatakan ada dua opsi pengalihan arus lalu lintas kendaraan, yakni kendaraan tetap memutar di depan Monjali dan UTY atau memutar di bawah Fly Over Jombor, tepat di depan McDonald Perempatan Jombor.

“Kami masih akan koordinasikan dengan dinas perhubungan dan kepolisian untuk mengatur arus lalu lintas. Yang jelas tidak bisa kendaraan langsung dari Selatan ke Utara atau sebaliknya, harus berputar dulu,” jelas Santoso, Minggu (18/8/2013).

Advertisement

Fly Over Jombor kembali ditutup pada Minggu (18/8/2013) siang.

Sebelumnya Fly Over Jombor yang masih dalam proses pembangunan telah dibuka sejak 29 Juli 2013 lalu untuk mengurangi tingkat kemacetan arus Lebaran di perempatan Jombor.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif