Jogja
Kamis, 25 Agustus 2011 - 11:27 WIB

Pemkab Kulonprogo salurkan dana infak Rp73,9 juta

Redaksi Solopos.com  /  Budi Cahyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

KULONPROGO—Dana infak Pemkab Kulonprogo yang terkumpul selama bulan Ramadan 1432 H sebesar Rp73,9 juta, kemarin (24/8) telah disalurkan. Dana tersebut terkumpul dari infak para PNS maupun karyawan BUMD yang dihimpun panitia Ramadan 1432 H dari 104 instansi di lingkungan Pemkab Kulonprogo.

Dana infak tersebut disalurkan kepada 18 panti asuhan, enam lembaga bagi penyandang cacat, beberapa narapidana dan 49 lembaga peribadatan serta sejumlah kaum duafa.

Advertisement

Ketua Panitia Pelaksana Safari Ramadan 1432 H pemkab Kulonprogo, H. Sarjana mengatakan, infak tersebut diberikan kepada 225 anak dengan bantuan sebesar Rp22,5 juta, untuk sarana dan prasarana tempat ibadah senilai Rp14,5 juta serta beberapa buah Alquran.

”Panitia telah menyampaikan seluruh bantuan tersebut kepada yang berhak menerima. Kami berharap bantuan tersebut bisa mempererat silaturahmi dan semakin meningkatkan keimanan kita,” kata Sarjana yang juga menjabat Asisten Administrasi pemerintahan dan Kesra Setda Kulonprogo.(Harian Jogja/Arief Junianto)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif