Jogja
Jumat, 18 Agustus 2017 - 09:20 WIB

Pemkot Jogja Berharap Prawiro Coffee Festival Tetap Berlanjut

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Interaksi Walikota Jogja, Hariyadi Suyuti bersama petani kopi saat Prawiro Coffee Festival. (dok. Star Jogja)

Prawiro Coffee Festival wadah pertemuan pegiat kopi.

Harianjogja.com, JOGJA — Pemerintah Kota Jogja berkomitmen mendukung keberadaan Prawiro Coffe Festival 2017. Festival yang menjadi tempat pertemuan pegiat kopi dari hulu sampai hilir ini diharapkan bisa berlanjut pada tahun-tahun yang akan datang agar pilihan wisata di Kota Pendidikan itu bisa semakin bertambah banyak.

Advertisement

Hal tersebut diungkapkan oleh Wali Kota Jogja Haryadi Suyuti saat menghadiri Prawiro Coffe Festival 2017 di Jalan Prawirotaman II, Rabu (16/7/2017). Menurutnya, Jogja adalah kota yang terbuka bagi semua orang, termasuk bagi para penikmat dan pegiat kopi.

“Jogja itu untuk semua. Karena itulah saya sengaja datang kesini sore hari sebagai bentuk apresiasi. Saya sangat mendukung Prawiro Coffe Festival 2017 dan berharap ini bukanlah yang terakhir, tapi bisa berlanjut di tahun-tahun berikutnya,” jelas Haryadi Suyuti saat berbincang dengan para pegiat kopi.

Prawiro Coffe Festival 2017 merupakan ajang yang digelar dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-72 tahun sekaligus untuk memperkenalkan berbagai jenis kopi yang ada di Nusantara. Ada 5.000 cangkir kopi gratis yang dibagikan kepada para pengunjung yang menghadiri festival yang baru pertama kali digelar tersebut.

Advertisement

Pemkot Jogja sangat berkomitmen mendukung acara serupa dikemudian hari, bahkan Haryadi Suyuti berjanji akan menyediakan lapak khusus yang berlokasi di depan Malioboro Mall bagi para pegiat kopi saat Kota Jogja merayakan hari jadinya yang ke-261, 7 Oktober mendatang.

“Insya Allah, sehari sebelum atau saat ulang tahun Kota Jogja nanti, kami akan sediakan tempat untuk membuat festival kopi, sehingga wisatawan yang datang tidak hanya bisa menikmati perayaan ulang tahun kota Jogja, tapi juga bisa mencari llmu tentang kopi. Ini tentu akan memperkaya dan memberikan variasi wisata di Jogja,” ujarnya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif