SOLOPOS.COM - Nelayan menimbangkan lobster hasil tangkapannya di TPI Pantai Baron. (JIBI/Harian Jogja/Kusnul Isti Qomah)

Penataan Pantai Selatan untuk dongkrak wisatawan

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL — Masterplan penataan kawasan pantai selatan mulai disusun. Masterpan tersebut nantinya akan berfokus pada upaya peningkatan kunjungan wisata di Kabupaten Gunungkidul.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Baca Juga : PENATAAN PANTAI SELATAN : Baron dan Krakal Jadi Percontohan

Sekretaris Daerah (Sekda) Gunung Kidul Drajad Ruswandono mengatakan saat ini pihaknya sedang melakukan penyusunan masterpalan penataan kawasan pantai. Hal itu untuk mencipatakan kawasan yang rapi dan nyaman.

“Tujuannya agar kunjungan wisatawan semakin eningkat,“ katanya, Jumat (28/7/2017).

Dalam masterplan tersebut nantinya akan ditentukan di mana pantai yang digunakan untuk pintu masuk, kuliner, parkir hingga pintu keluar. Sehingga nantinya akan semakin jelas cirikhas masing-masing pantai. Misalnya Pantai Baron akan dikembangkan ke arah perikanan. Kemudian ada Pantai Ngobaran yang dikembangkan menjadi wisata religi bagi umat hindu, karena memang sudah ada pura yang berdiri disana.

Namun demikian, nantinya pembenahan akan dilakukan di satu titik terlebih dahulu. Lalu pantai lainnya mengikuti. Penataan kawasan pantai dimaksudkan untuk membuat wisatawan menjadi lebih nyaman. “Pemkab akan melibatkan semua pihak, supaya berjalan maksimal,” katanya.

Dia menyampaikan penataan pantai juga menyasar bangunan yang berdiri di kawasan pantai. Sehingga tentunya akan berdampak pada peningkatan kunjungan wisatawan. Penataan atau penyusunan materplan baru nantinya juga akan mengatur berkait hal tersebut.

“Harapannya, ke depan wisatawan akan nyaman, apalagi 2019 setelah bandara internasional di Kulon Progo jadi maka diperkirakan kunjungan akan meningkat,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya