SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Dok/JIBI/SOLOPOS)

Harianjogja.com, SLEMAN – Kawanan pencuri menggasak panel arus listrik salahsatu hotel berbintang di Jalan Magelang Kilometer 6, Sinduadi, Mlati, Sleman, pekan lalu. Pihak hotel mengalami kerugian hingga Rp200 juta.

Kasatreskrim Polres Sleman AKP Alaal Prasetyo menjelaskan kasus pencurian itu awalnya ditangani Ditreskrimsus Polda DIY. Pasalnya pihak hotel selaku korban melaporkan kejadian itu ke Polda DIY pekan lalu.

Promosi Championship Series, Format Aneh di Liga 1 2023/2024

Polda DIY, lanjutnya, sudah mendatangi TKP dengan melakukan proses sidik jari titik-titik sekitar lokasi yang sekiranya tersentuh tangan pelaku. Tetapi guna memudahkan penanganan kasus itu kemudian dilimpahkan ke Polres Sleman.

Alaal menambahkan pihaknya melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), Kamis (12/12/2013) pagi di salahsatu tempat penyimpanan pusat pengatur arus listrik hotel.

Hasilnya, kata dia, terdapat panel pengatur arus listrik yang dibawa oleh pencuri dengan merusak komponen internal pengatur arus listrik.

Kerugian diperkirakan sebesar Rp200 juta. “Sekitar Rp200 juta harganya, yang diambil itu panel pengatur arus listrik. Data olah TKP akan kami tambah dengan data sidik jari dari Polda,” terang Alaal, Kamis (12/12).

Panel itu berada dalam kotak besar di salahsatu ruangan kelistrikan hotel tersebut. Menurutnya, pelaku pencurian diduga mengetahui seluk beluk dan profesional dalam kelistrikan hotel.

Kecurigaan ini karena mengetahui pencuri sengaja mengambil panel dengan harga tinggi. Selain itu pelaku sudah mengetahui seluk beluk lokasi panel sehinga diduga ada keterlibatan orang dalam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya