SOLOPOS.COM - Foto Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Reuters)

Pendaftaran siswa baru sebaiknya didekat rumah.

Harianjogja.com, SLEMAN- Warga Sleman diminta untuk mendaftarkan anaknya di sekolah-sekolah Sleman. Alasannya, kualitas sekolah di Sleman tidak kalah dengan sekolah di Kota Jogja.

Promosi Uniknya Piala Asia 1964: Israel Juara lalu Didepak Keluar dari AFC

Ajakan tersebut disampaikan orang nomor satu di Sleman, Sri Purnomo. Dia berharap agar warga Sleman tetap memilih sekolah yang ada tanpa harus memilih sekolah di Kota Jogja.

“Sekarang kualitas sekolah di Sleman dan Kota Jogja sudah sejajar. Tidak kalah. Jadi anak-anak tidak perlu menyebrang ke sekolah kota lagi,” kata Bupati Sleman itu usai menerima sertifikat ISO 9001 : 2008 di SMAN 1 Godean, Kamis (24/3/2016).

Tahun-tahun sebelumnya, saat pendaftaran siswa baru dibuka, biasanya sekolah-sekolah di Jogja masih menjadi primadona dibandingkan dengan Sleman. Namun sekolah-sekolah di Sleman setiap tahun terus menerima sertifikat ISO 9001:2008. Itu artinya, sekolah-sekolah di Sleman secara kualitas dinilai sudah baik. “Saat ini terdapat lima SMA dan 19 SMK yang sudah menerima sertifikat ISO 9001 : 2008. Ini akan memperkuat Sleman untuk membangun kawasan smart regency,” ujarnya.

SP (Sri Purnomo) menilai, edukasi menjadi bagian penting dalam membangun kawasan Sleman cerdas. Semakin banyak sekolah yang menerima setifikat ISO semakin menegaskan kelayakan pendidikan di Sleman. “Keberadaan sekolah-sekolah yang berkualitas dapat mendorong dan memberikan pelayanan bagi tumbuhnya anak-anak yang cerdas,” tandasnya.

Kepala SMA N I Godean Shobirin menyebut, penerimaan sertifikat ISO ini merupakan bukti pengakuan atas kualitas SMAN I Godean. Dia agar seluruh keluarga besar SMAN I Godean  tetap berusaha semaksimal mungkin meningkatkan kualitas pendidikannya. Hal ini dikarenakan tantangan yang dihadapi dunia pendidikan akan semakin berat.

“Tantangan tersebut tidak lagi sebatas pada peningkatan kualitas proses kegiatan belajar mengajar (KBM) saja tetapi juga pada kualitas lulusannya,” katanya.

Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Sleman Arif Haryono berharap semua sekolah mampu meningkatkan penyelenggaraan layanan pendidikannya. Pasalnya, belum semua sekolah di Sleman menyandang ISO. Berdasarkan data Disdikpora Sleman, dari 61 SMA baru lima sekolah yang mengantongi ISO. Meliputi, SMAN 1 Kalasan, SMAN 1 Depok, SMAN 1 Seyegan, SMAN 1 Sleman, dan SMAN 1 Godean.

Sementara, di tingkat SMK dari 57 sekolah baru 19 sekolah menerima ISO 9001 : 2008. “SMAN 1 Godean menjadi sekolah kelima untuk SMA yang menerima ISO tersebut. Kami masih akan menambah lima sekolah lagi untuk mendapatkan sertifikat ISO ini. Saat ini masih dalam proses pengurusan,” jelasnya.

Dia menjelaskan, pemberian sertifikat ISO sendiri kepada suatu sekolah terkait dengan manajemen standar mutu yang telah ditetapkan. Beberapa aspek yang dinilai seperti standar isi, sarana dan prasana serta tata kelola.

“Dengan sudah terpenuhinya standar mutu yang ditetapkan, maka bisa berpengaruh pada out put yang dihasilkan,” tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya