Jogja
Senin, 3 Oktober 2016 - 21:55 WIB

PENEMUAN BAYI BANTUL : Semula Cari Kayu Bakar, Nelayan Ini Justru Temukan Mayat

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi mayat bayi (Dok. Solopos.com)

Penemuan bayi Bantul di Desa Srigading.

Harianjogja.com, BANTUL — Sesosok mayat bayi berjenis kelamin perempuan ditemukan di muara Sungai Opak, objek wisata Pengklik sebelah timur Pantai Samas Dusun Ngepet, Desa Srigading,KecamatanSanden, Bantul. Bayi ini ditemukan pada Senin (3/10/2016) pukul 08.00 WIB.

Advertisement

Kapolsek Sanden Aajun Komisaris Polisi (AKP) Riwanta menjelaskan jasad bayi malang pertama kali ditemukan oleh Tukiman nelayan Dusun Ngepet, Desa Srigading, Kecamatan Sanden, Bantul yang saat itu sedang mencari kayu bakar dan botol bekas air mineral. Saat ditemukan mayat bayi dalam keadaan tanpa pakaian tertimbun sampah.

Riwanta mengatakan menurut penuturan Tukiman saat ditemukan mayat bayi tersebut tertimbun sampah di tempuran kali opak, dan telah di endus oleh seekor anjing. Begitu mengetahui yang ditemukan itu adalah jasad bayi, Tukiman memberitahu kepala rekannya yang merupakan juga seorang nelayan.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif