SOLOPOS.COM - Ilustrasi penganiayaan (JIBI/Dok)

Penganiayaan Bantul, polisi secara tegas meminta pelaku menyerahkan diri.

Harianjogja,com, BANTUL– Delapan pelaku penyekapan dan pengiayaan sadis terhadap siswi SMA berinisial LAA, 18, di Dusun Saman, Desa Bangunharjo, Sewon Bantul pekan lalu, hingga kini masih belum tertangkap. (Baca Juga : PENGANIAYAAN JOGJA : Sadis! Siswi SMA Jogja Dianiaya karena Pamer Tato Hello Kitty).

Promosi Sejarah KA: Dibangun Belanda, Dibongkar Jepang, Nyaman di Era Ignasius Jonan

Kepala Satuan Reserse Kriminal (Reskrim) Polres Bantul AKP Muhamad Kosim Akbar Bantilan mengatakan polisi sampai sekarang masih memburu sejumlah tersangka. Dari total sembilan pelaku dan satu saksi, baru dua yang tertangkap.

Polisi bahkan telah menyambangi kediaman mereka di sejumlah wilayah di Jogja namun pelaku tidak berada di tempat. Akbar mengultimatum para pelaku menyerahkan diri sebelum ditangkap paksa oleh petugas.

“Mereka pergi dari rumah,” ungkap Akbar Selasa (17/2/2015).

Polisi hingga saat ini telah memeriksa lima orang saksi termasuk saksi korban. Pemilik indekos di Dusun Saman tempat penganiayaan sadis itu terjadi juga dimintai keterangan. (Baca Juga : PENGANIAYAAN BANTUL : Kemaluan Korban Dimasuki Botol, Inilah Penganiayaan Paling Keji di DIY)

Kendati demikian polisi belum menemukan keterkaitan antara pemilik kos dengan aksi kriminal tersebut.

“Pemilik kos memang kami periksa tapi tidak ditetapkan sebagai tersangka karena sementara tidak terkait, kediaman pemilik kos di tempat lain tidak di lokasi kejadian,” lanjutnya.

Ditambahkannya, temuan sementara polisi, perempuan berinisial Rth mengotaki kejadian ini. Ia diyakini kuat akan mendapat sanksi yang lebih berat dari tersangka lainnya. Namun keberadaan janda 21 tahun yang juga pekerja rumah tangga itu hingga kini masih misterius.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya