Jogja
Senin, 26 Maret 2012 - 00:09 WIB

RAMPOK: Perampok Toko Acer Sudah Profesional

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Barang bukti air soft gun milik perampok. (Harian Jogja/Akhirul Anwar)

SLEMAN—Pelaku perampokan di toko Acer, yang beraksi di toko Acer Center Jalan Affandi Catur Tunggal, Depok, Sleman, Minggu (25/3) siang termasuk perampok profesional. Seperti diketahui, perampok bernama Andi Usmanto, 39, yang diduga pecatan polisi Kalimantan Barat yang kini indekos di Tlogoadi, Mlati, Sleman. Ia bersama komplotannya bernama Indra, 35, war

Barang bukti air soft gun milik perampok. (Harian Jogja/Akhirul Anwar)

Advertisement

ga Bantul, yang saat ini masih buron, melakukan percobaan perampokan di toko yang melayani jasa service komputer tersebut. Namun upayanya gagal karena dilawan karyawan toko.

Kapolres Sleman AKBP Herry Sutrisman mengatakan dilihat dari ciri-cirinya, pelaku termasuk perampok profesional. Meskipun memakai pistol air soft gun tetapi mirip dengan aslinya. Yang menjadi catatan Kapolres, pelaku juga rapi dalam beraksi. Dilihat dari perlengkapan pelaku yang membawa dua plat nomor sepeda motor. Sepeda motor yang digunakan juga sudah ditutup scotlite. “Warna sepeda motor yang digunakan aslinya warna hijau tapi sudah ditutup scotlite warna hitam untuk mengelabui,” katanya saat ditemui di Mapolsek Bulak Sumur, Minggu siang.

Pelaku terus dilakukan penyidikan untuk mengetahui aksinya lebih jauh. Kemungkinan bisa saja pernah beraksi di tempat lain. Sebagai barang bukti, diamankan sepeda motor Kawasaki Ninja, pistol air soft gundengan peluru gotri, serta plat nomor AB 6018 CI. “Plat nomor ini disimpan di dalam tas, yang terpasang di sepeda motor AA 4291 FT,” terang Kapolres.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif