SOLOPOS.COM - Foto Ilustrasi Perumahan (Dok/JIBI/Bisnis)

Perumahan Jogja khusus untuk buruh diusulkan.

Harianjogja.com, JOGJA — Raja Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat Sri Sultan Hamengku Buwono X memberikan lampu hijau terkait usulan penggunaan sultan grond (SG) untuk dibangun perumahan buruh. Aliansi Buruh Yogyakarta (ABY) mengajukan usulan itu dalam pertemuannya dengan pimpinan DPRD DIY di lantai dua Gedung DPRD DIY, Rabu (31/5/2017).

Promosi 204,8 Juta Suara Diperebutkan, Jawa adalah Kunci

Sri Sultan Hamengku Buwono X memberikan sinyal lampu hijau usulan menggunakan tanah SG untuk dibangun rumah bagi para buruh. Bagi Sultan tidak masalah jika buruh berminat menggunakan lahan SG.

“Kalau saya ndak [tidak] ada masalah, silahkan saja, tidak ada masalah,” ungkap Sultan seusai Rapat Paripurna di DPRD DIY, Rabu (31/5/2017) sore.

Akantetapi programnya harus jelas. Menurut Sultan, harus dipastikan siapa yang bersedia membangun. Ia lebih cenderung mengusulkan pemerintah pusat yang memiliki program tersebut.

“Asal pemerintah [pusat] bersedia saja, lha sing arep bangun sopo?. Ya [pemerintah pusat] iya to, mungkin ada program untuk itu,” ujarnya.

Karena banyaknya tanah SG di DIY di berbagai lokasi, Sultan belum mengetahui lokasi tanah SG yang cocok untuk dibangun perumahan.

“Ora ngerti aku [yang cocok], saya kan juga nggak ngerti sultan grund itu dimana saja,” tegasnya.

Wacana penggunaan tanah SG untuk dibangun perumahan buruh, berawal dari pertemuan ABY dengan Wakil Ketua DPRD DIY Dharma Setiawan di DPRD DIY, Rabu (31/5/2017).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya