SOLOPOS.COM - Pelatih dan pemain dari Persegres Gresik United dan Mitra Kukar saat melakukan konferensi pers terkait Piala Presiden 2017 di Hotel Alana Yogyakarta, Jumat (3/2/2017) siang. (Jumali/JIBI/Harian Jogja)

Piala Presiden 2017 sore ini akan dibuka oleh Presiden

Harianjogja.com, SLEMAN — Kehadiran Presiden RI Joko Widodo dalam pembukaan Piala Presiden 2017 di Stadion Maguwoharjo, Sleman sore ini dipastikan tidak disia-siakan oleh salah satu kelompok suporter PSS Sleman, Brigata Curva Sud.

Promosi Kanker Bukan (Selalu) Lonceng Kematian

Suporter yang sempat masuk nominasi sebagai salah satu dari 25 kelompok suporter dengan penampilan terbaik di seluruh dunia ini telah menyiapkan koregrafi khusus. Rencananya 10.000 anggota BCS akan menampilkan atraksi menarik berupa gerakan yang membentuk Elang Jawa-ikon dari PSS Sleman.

Atraksi tersebut direncanakan dihelat pada saat pertandingan pembuka Piala Presiden antara PSS melawan Persipura. Bahkan, berdasarkan pantauan koran ini, kemarin pagi, kepala Elang Jawa berukuran raksasa yang terbuat dari balutan kain sudah dipasang di tribun kuning sisi selatan Stadion Maguwoharjo, tempat BCS biasa memberikan dukungan.

Di belakang kepala Elang Jawa tersebut, nantinya direncanakan para anggota BCS akan membentuk koreografi membentuk bagian leher dan tubuhnya.

“Rencananya memang seperti itu,” kata Manajer PSS Arif Juliwibowo di Hotel Alana Yogyakarta, Jumat (3/1/2017) siang.

Menurut Arif, koreografi bukan kali ini dilakukan oleh BCS di Stadion Maguwoharjo. Kelompok suporter ini pun selalu membentuk gerakan atraktif saat tim kesayangannya berlaga di kandang maupun di luar kandang.

Jadi wajar jika sejumlah media asing sempat menempatkan BCS sebagai salah satu kelompok suporter terbaik di dunia pada 2016 lalu. Hal ini terjadi setelah mereka memperlihatkan atraksi dan koreografi yang mengagumkan dalam pertandingan uji coba antara PSS Sleman kontra PSIS Semarang, di Stadion Jatidiri, Semarang,  9 April 2016 lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya