Jogja
Rabu, 9 Desember 2015 - 11:55 WIB

PILKADA GUNUNGKIDUL : Nyoblos, Djangkung-Endah Tetap Kompak Berbaju Putih

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Cawabup Gunungkidul, Endah Subekti Kuntariningsih menggunakan hak suaranya. (Uli Febriarni/JIBI/Harian Jogja)

Pilkada Gunungkidul pada pemungutan suara hari ini, Cabup dan cawabup nomor urut 3 yakni Djangkung Sudjarwadi dan Endah Subekti Kuntariningsih kompak mengenakan setelan khas Jawa berwarna putih

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL-Cabup dan cawabup nomor urut 3 yakni Djangkung Sudjarwadi dan Endah Subekti Kuntariningsih kompak mengenakan setelan khas Jawa berwarna putih saat mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) di lingkungan tempat tinggal mereka masing-masing, pada Rabu (9/12/2015).

Advertisement

Di TPS 10 Tegalmulyo, Kepek, Wonosari, tempat Djangkung memberikan hak suaranya, ia datang ke TPS bersama sang istri, Endang Susiarini dengan mengenakan beskap berwarna putih, lengkap dengan blangkon, bawahan kain batik hingga menyelipkan keris.

“Kami menyerahkan hasil Pilkada kepada hasil penghitungan, karena semua sudah pilihan rakyat Gunungkidul,” terangnya, di TPS.

Usai mencoblos, ia langsung beranjak ke TPS yang berbeda, untuk mengantar sang ibunda Djangkung, Sumini Darmosuwito yang harus mencoblos di TPS berbeda dengannya.

Advertisement

Ditemui di Geblug, Kenteng, Ponjong, Cawabup yang mendampingi Djangkung, yaitu Endah hadir ke TPS 01 Geblug dengan menggunakan terusan baju kurung berwarna putih dan kerudung putih. Meski tidak bernuansa jawa seperti Djangkung, pasangan ini tetap menjaga kekompakan dengan pakaian berwarna senada saat mencoblos.

“Siapapun yang menang dalam Pilkada, merupakan doa dari seluruh warga Gunungkidul, semoga bisa membawa Gunungkidul ke arah lebih baik,” ungkapnya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif