SOLOPOS.COM - Pasangan Calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Gunungkidul urutan nomor 4, Subardi TS dan Wahyu Purwanto (Uli Febriarni/JIBI/Harian Jogja)

Pilkada Gunungkidul pekan ini diisi sosialisasi visi misi paslon.

Harianjogja.com, GUNUGKIDUL-Pasangan Calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Gunungkidul urutan nomor 4, Subardi TS dan Wahyu Purwanto menjanjikan gratis retribusi pariwisata memasuki kawasan pantai, apabila mereka terpilih memimpin Gunungkidul.

Promosi Era Emas SEA Games 1991 dan Cerita Fachri Kabur dari Timnas

Hal tersebut diungkapkan oleh Subardi TS dalam orasinya pada Kampanye Terbuka Paslon Nomor 4 di Lapangan Desa Karangrejek, Sabtu (5/12/2015). Nantinya, pantai Gunungkidul sepanjang 73 Kilometer akan dikelola menjadi dua zona, yakni zona perikanan (tangkapan ikan) dan zona pariwisata. Kemudian zona pariwisata ini juga akan dibagi menjadi dua zona yaitu zona pariwisata berbayar dan tidak berbayar.

Zona pantai tidak berbayar ini bisa menjadi tempat yang dipilih oleh masyarakat lokal Gunungkidul yang senyatanya dinilai berhak untuk menikmatinya secara gratis.

Bukan hanya itu, pihaknya juga menilai Gunungkidul perlu dibangun lebih baik agar tidak semakin jauh tertinggal dengan kabupaten dan kota yang lainnya di Daerah Istimewa Yogyakarta, dalam segala bidang.

Disinggung soal keyakinan memenangkan Pilkada 2015, timses Paslon nomor urut 4, Iwan Busyro menjelaskan Subardi-Wahyu optimis meraih kemenangan suara mutlak 51 %. Suara itu diprediksi dari seluruh elemen, baik pemuda, ibu-ibu, bapak, bahkan pemilih pemula. Angka ini, menjadi estimasi tim setelah melihat upaya yang dilakukan selama sebulan, sekaligus melihat pendukung dan simpatisan yang hadir dalam kampanye terbuka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya