Jogja
Kamis, 11 Agustus 2016 - 08:20 WIB

PILKADA JOGJA : Pilwalkot Tak Miliki Calon Independen, Ini Kendalanya

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi pemilihan umum kepala daerah (JIBI/Harian Jogja/Istimewa)

Pilkada Jogja akhirnya tak memiliki calon independen.

Harianjogja.com, JOGJA — Pemilihan walkota dan wakil walikota (pilwalkot) Jogja 2017 mendatang dipastikan tidak ada calon dari perseorangan atau independen. Sebab, bakal pasangan calon yang berniat maju pilwalkot gagal memenuhi persyaratan dukungan yang ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Advertisement

Pengamat Politik dari Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) Tunjung Sulaksono berpendapat, ada beberapa hal yang mengakibatkan calon perseorangan belum bisa terwujud dalam pilwalkot Jogja, di antaranya persyaratan dalam Undang-undang Pilkada yang memberatkan calon perseorangan. Menurutnya, dalam penyusunan Undang-undang Pilkada tidak lepas dari kepentingan partai politik.

“Partai selama ini yang mendapat keuntungan tidak mau kehilangan lahan dalam Pilkada sehingga syarat perseorangan dalam Undang-undang Pilkada diperberat,” kata Tunjung, Rabu (10/8/2016)

Kemudian, Tunjung melanjutkan, minimnya pengalaman dari tim calon perseorangan dalam berpolitik serta kurangnya pendanaan sehingga menghambat kinerja relawan dalam memenuhi persyaratan administrasi. Selain itu, kata dia, banyak warga Jogja yang belum beranggapan bahwa calon perseorangan merupakan calon alternatif yang potensial, secara tradisional masyarakat masih memiliki hubungan emosional dengan partai politik.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif