SOLOPOS.COM - Pohon tumbang menimpa rumah di Wukirsari, Baleharjo, Wonosari, Sabtu (20/1/2018). (Herlambang Jati Kusumo/JIBI/Harian Jogja)

Angin kencang di sejumlah wilayah di Gunungkidul menyebabkan pohon tumbang

 

Promosi Santri Tewas Bukan Sepele, Negara Belum Hadir di Pesantren

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Angin kencang di sejumlah wilayah di Gunungkidul menyebabkan pohon tumbang dan menimpa rumah warga.

Baca juga : Ini Data Kerusakan di DIY akibat Hujan dan Angin Kencang Sabtu Pagi

Salah satu kejadian pohon tumbang tersebut menimpa rumah di Wukirsari, Baleharjo, Wonosari, milik Yatno Rejo, yang terjadi pukul 09.30 WIB mengakibatkan bagian atap kamarnya rusak.

“Tidak ada yang ketimpa yang rusak itu, saya pas di dapur, istri baru ke warung. Terkena bagian atap kamar tidur, kaget saja saya,” ujarnya, Sabtu (20/1/2018).

Menurut salah satu anggota Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops) BPBD, Gunungkidul, Andi Nugraha ada beberapa titik lain yang juga terdampak akibat angin itu.

“Ada di Gadungsari, Baleharjo menimpa rumah bagian terasnya, lalu di Blimbing, Karangrejek mengenai rumah bagian depan. Lalu di Brambang, Semoyo, Patuk kena atap rumah, ada juga di Kedungpoh, Nglipar tertimpa pohon kelapa yang cukup parah,” ujarnya.

Namun Andi mengatakan tidak ada korban dampak beberapa pohon tumbang ini, hanya kerugian materi. Selain itu juga akses warga sempat terganggu akibat longsor di Kedungploso, Pengkol yang menyebabkan jalan tertutup.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya