SOLOPOS.COM - JIBI/Harian Jogja/Reuters Ilustrasi

JIBI/Harian Jogja/Reuters
Ilustrasi

Harianjogja.com, JOGJA – Kepolisian Daerah DIY meminta masyarakat meningkatkan kewaspadaan terhadap penipuan melalui layanan pesan singkat telepon selular yang kembali marak menjelang Lebaran.

Promosi Tragedi Kartini dan Perjuangan Emansipasi Perempuan di Indonesia

“Sudah ada beberapa laporan yang masuk ke kami tentang penipuan melalui pesan singkat (SMS) telepon selular,” kata Kepala Kepolisian Daerah DIY Brigjen (Pol) Haka Astana usai Gelar Pasukan Operasi Ketupat Progo 2013 di Stadion Mandala Krida Jogja, Kamis (1/8/2013).

Ia meminta masyarakat harus waspada jangan mudah percaya apabila menerima SMS yang mencurigakan.

Modus penipuan yang kerap digunakan di antaranya mengabarkan ada anggota keluarga yang mengalami kecelakaan, memperoleh beasiswa, dan pembelian tiket secara dalam jaringan.

Masyarakat yang menerima SMS tersebut biasanya diminta melakukan pengiriman sejumlah uang ke rekening tertentu.

“Jika menerima SMS seperti itu, harus dikonfirmasi ke yang bersangkutan atau bisa melaporkannya ke kepolisian. Penipuan dengan cara seperti ini sulit dilacak,” kata Haka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya