SOLOPOS.COM - Wisatawan di Candi Prambanan (JIBI/Harian Jogja/Desi Suryanto)

Harianjogja.com, SLEMAN—Meningkatnya pertumbuhan sektor pariwisata di DIY dalam beberapa tahun terakhir mendapat perhatian serius dari kepolisian. Polda DIY kini mewacanakan pembentukan satuan polisi pariwisata di tiap kepolisian resor (polres).

Kapolda DIY Brigjen Oerip Soebagyo menjelaskan, dengan mempertimbangkan peningkatan potensi pariwisata itu, Polda mulai melakukan penyusunan kembali organisasi polisi di tingkat Polda DIY. Karena itu pihaknya akan membentuk satuan polisi pariwisata yang belum ada di tingkat polres.

Promosi Pemimpin Negarawan yang Bikin Rakyat Tertawan

“Kami mulai mengusulkan ke Mabes Polri untuk dibentuk polisi pariwisata di tiap-tiap polres karena belum ada,” ujar Kapolda, Kamis (27/11/2014).

Dengan adanya satuan tersendiri, diharapkan personelnya akan semakin memadai untuk mengamankan titik pariwisata di DIY.

Saat ini memang ada petugas kepolisian yang bertugas khusus untuk pariwisata, tetapi baru ada di Polresta Jogja, namun belum menjadi sebuah satuan.

“Saat ini baru dicover 12 personel, hal itu masih kurang dan akan kami perkuat,” ujar mantan Wakapolda Sumatra Selatan itu.

Menurutnya dengan adanya satuan polisi pariwisata diharapkan wisatawan dapat mengunjungi DIY dengan aman dan nyaman. Secara kuantitatif kekuatan personelnya tergolong cukup untuk mengamankan DIY. K

endati demikian jika dilihat dari sisi kewilayahan, masih perlu dipertimbangkan karena ada beberapa titik yang butuh perhatian ekstra.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya