SOLOPOS.COM - Pantai Krakal di Gunungkidul (JIBI/Harian Jogja/Endro Guntoro)

Properti Gunungkidul, tiga resort mewah yang dibangun tidak hanya penginapan tetapi juga arena bermain.

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL-Kepala Kantor Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu (KPMPT) Gunungkidul Aziz Saleh menjelaskan pembangunan tiga resort di Girijati, Purwosari dan Tanjungsari termasuk mewah. Sebab dari sisi cakupan luas, di satu tempat membutuhkan lahan minimal seluas 20 hektare.

Promosi Ongen Saknosiwi dan Tibo Monabesa, Dua Emas yang Telat Berkilau

“Malahan resort di Girijari membutuhkan lahan seluas 50 hektare. Kalau semuanya clear nilai investasi yang masuk bisa mencapai seratusan miliar rupiah lebih,” bebernya, Minggu (18/1/2015).

Dia menambahkan, pembangunan tersebut tidak sebatas pada penginapan. Sebab, tempat tersebut juga dilengkapi dengan area bermain mulai dari tempat rekreasi hingga fasilitas outbond.

“Ketiga investor sudah memaparkan di hadapan pemkab. Secara prinsip, kami tidak keberatan dengan rencana itu,” ungkapnya.

Wacana pembanungan, kata Aziz, dapat mendukung perkembangan pariwisata di Gunungkidul. Selama ini, wisatawan hanya berkunjung ke objek-objek wisata, sedang untuk menginap memilih penginapan atau hotel di Kota Jogja dan Sleman.

“Itu merupakan potensi, sehingga penunjung bisa tinggal lebih lama, tanpa harus dikejar-kejar waktu. Namun, yang paling penting keberadaan penginapan mewah tersebut bisa meningkatkan perputaran uang yang masuk,” ulas Aziz.

Untuk tahun ini, KPMPT Gunungkidul menargetkan nilai investasi yang masuk minimal Rp30 miliar. Jumlah ini mengalami peningkatan signifikan dibandingkan dengan pencapaian tahun lalu sebesar Rp20 miliar.

“Target investasi belum termasuk rencana pembangunan tiga resort. Sebab, kalau itu dimasukan maka nilainya akan mencapai ratusan miliar,” papar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya