SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Hasrian Jogja/bisnis)

Semua prodi di UGM mempertimbangkan untuk memberikan poin tambahan bagi prestasi non akademis yang dimiliki oleh pendaftar SNMPTN.

 

Promosi Primata, Permata Indonesia yang Terancam Hilang

 

Harianjogja.com, JOGJA-Perguruan Tinggi Negeri (PTN) memberikan poin lebih tinggi kepada prestasi bersifat linier dengan program studi (prodi) yang dipilih oleh pendaftar Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2016.

Karena tidak sedikit pendaftar SNMPTN, juga menyertakan prestasi mereka yang berada di luar prestasi rapor atau kelas. Baik dari lomba, kejuaraan atau olimpiade, mulai dari tingkat nasional hingga internasional.

Seperti diungkapkan oleh Kepala Bidang Hubungan Masyarakat dan Protokol Universitas Gadjah Mada (UGM) Iva Ariani pada Kamis (10/3/2016). Iva mengungkapkan, semua prodi di UGM mempertimbangkan untuk memberikan poin tambahan bagi prestasi non akademis yang dimiliki oleh pendaftar SNMPTN. Meski demikian ia mencontohkan, pemenang juara debat bahasa inggris tingkat internasional, poin yang ia miliki akan memberikan pengaruh lebih kuat, apabila yang bersangkutan mendaftar di prodi Bahasa Inggris atau linier lainnya dengan jenis kompetisi tersebut.

“Tetapi kalau mendaftar ke prodi yang tidak linier tetap menjadi pertimbangan tambahan nilai bagi mereka, tapi memang pengaruhnya tidak sekuat apabila ia mendaftar di prodi yang linier dengan prestasinya,” ungkapnya kepada Harian Jogja.

Iva juga menambahkan, pihaknya mengimbau kepada calon pendaftar untuk segera mendaftar SNMPTN, apabila sudah memiliki seluruh persyaratan yang dibutuhkan untuk mendaftar. Karena apabila mereka menunggu 12 Maret 2016 yang merupakan batas akhir pendaftaran, dikhawatirkan terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.

“Di hari terakhir tentu yang akan mendaftar begitu banyak, kita tidak pernah tahu kapasitas jaringan internet seperti apa dalam lalu lintas koneksi yang begitu padat. Jangan menunggu sampai hari terakhir, kalau sudah mantap dengan prodi yang dipilih, segera mendaftar,”

Sementara itu hal serupa dikemukakan oleh Wakil Rektor Bidang Akademik Universitas Negeri Yogyakarta Wardan Suyanto. Pelaksanaan SNMPTN 2016 di UNY sduah tentu mengikuti aturan persyaratan, bahwa SNMPTN memang jalur bagi anak yang memiliki prestasi akademik. Meski demikian, bagi pendaftar yang mengikutsertakan prestasi non akademis mereka ketika mendaftar pada prodi tertentu, UNY akan lebih mengutamakan prestasi yang linier dengan prodi.

“Sudah barang tentu lebih diutamakan sebidang,” ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya