Jogja
Kamis, 1 September 2011 - 10:11 WIB

Retribusi pantai selatan naik dua kali lipat

Redaksi Solopos.com  /  Budi Cahyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

GUNUNGKIDUL—Bagi pengunjung yang akan berlibur ke Pantai Baron, sebaiknya bersiap-siap untuk mengeluarkan sedikit uang tambahan. Pasalnya, tarif retribusi masuk menuju pantai selatan naik hingga seratus persen sejak Rabu, (31/8).

Sebelum ada kenaikan, untuk masuk menuju lokasi pantai pengunjung hanya diwajibkan membayar Rp2.050. Namun kini, untuk masuk ke lokasi pantai, pengunjung diharuskan membayar sebanyak Rp4.050 per kepala yang meliputi tiket karcis masuk, tarif retibusi  masuk kendaraan bermotor dan dana PMI.

Advertisement

Menurut salah satu petugas retibusi, Sumarjo, tarif kenaikan baru itu diterapkan pada Rabu, (31/8). “Khusus selama Lebaran ini tarif naik seratus persen. Pengunjung yang datang nantinya akan disuguhkan dengan berbagai tontonan campursari dan dangdut . selain itu juga melihat tontonan kesenian asli Gunungkidul,” ujarnya kepada Harian Jogja kemarin.

Petugas tarif retribusi pun juga telah menyiapkan uang receh sebanyak Rp30 juta sebagai uang kembalian kepada wisatawan untuk menyiasati kejadian yang menimpa beberapa waktu lalu di mana petugas TPR tidak sanggup mengembalikan uang wisatawan lantaran tidak tersedianya uang kembalian. “Kami telah mendapatkan uang sebanyak 30 juta dari Disbudpar, jadi dipastikan kesalahan beberapa waktu lalu tidak akan terjadi lagi,” ujarnya.

Berdasarkan pantuan Harian Jogja di lapangan, para pengunjung dengan menggunakan kendaraan roda empat banyak bernopol asal Jakarta serta Jawa Timur mulai mendatangi sejumlah pantai.Bahkan di pantai Baron, pada hari libur pertama, Selasa, (31/8) tercatat ada 5.028 pengunjung yang datang. Diprediksi lonjakan pengunjung akan terus meningkat dan memuncak pada Minggu (4/9) nanti.(Harian Jogja/Kurniyanto)

Advertisement

Foto Ilustrasi

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif