Jogja
Senin, 21 Mei 2012 - 18:15 WIB

RUMAH SAKIT: RS Ghrasia Terima Sertifikat Akreditasi Gubernur

Redaksi Solopos.com  /  Harian Jogja  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JOGJA—Rumah Sakit (RS) Ghrasia memperoleh sertifikat Akreditasi Tingkat Lanjut dari Gubernur DIY atas prestasinya dalam menyediakan keberagaman pelayanan.

Penghargaan diserahkan Wakil Gubernur DIY, Paku Alam IX kepada Direktur Rumah Sakit Grhasia, Arida Oetami seusai Upacara Hari Kebangkitan Nasional Senin (21/5) di lapangan Mandala Krida Jogja.

Advertisement

Arida mengatakan, Rumah Sakit Grhasia telah memenuhi syarat sebagai Rumah Sakit Tingkat Lanjut.

“Kami sudah melaksanakan 12 pelayanan untuk Rumah Sakit Grhasia dan ini merupakan standar nasional “ jelasnya seperti dilansir dalam siaran pers Pemda DIY.

Rumah sakit Kelas A itu telah memiliki dokter spesialis psikiatri, dokter anak, dokter syaraf, penyakit dalam dan dokter penyakit kulit. Bahkan saat ini juga menjadi rujukan bagi korban narkoba.

Advertisement

Rumah sakit yang berada di Kecamatan Pakem itu, sebelumnya bernama R Lali Jiwa (RSJ). Namun, sejak 2007 berubah menjadi rumah sakit Ghrasia yang juga melayani pemeriksaan umum sebanyak 12 layanan. (ali)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif