SOLOPOS.COM - Foto ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Reuters)

Foto ilustrasi rumah sakit (JIBI/Harian Jogja/Reuters)

Harianjogja.com, KULONPROGO – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Kulonprogo memastikan pembangunan rumah sakit tipe D yang berlokasi di Desa Banguncipto, Kecamatan Sentolo akan dilakukan tengah pekan ini.

Promosi Era Emas SEA Games 1991 dan Cerita Fachri Kabur dari Timnas

Kepala Dinkes Kulonprogo, Bambang Heriyatno mengatakan pembangunan akan dilakukan secara berkala. Dalam pembangunan awal ini, Dinkes baru akan menyentuh pendirian bangunan utama dan beberapa bangsal dulu.

“Untuk konsep awalnya yang terpenting ada bangunan utama dan beberapa bangsal pelayanan sehingga bisa segera dioperasikan untuk memenuhi pelayanan kesehatan terhadap masyarakat. Ke depan pembangunan sarana lain bisa sambil jalan,” ujarnya kepada wartawan akhir pekan lalu.

Faktor utama yang menyebabkan pembangunan terpaksa dilakukan bertahap karena menyesuaikan dengan anggaran yang tersedia. Saat ini anggaran yang ada baru sekitar Rp6 miliar. Sementara anggaran total mencapai angka Rp20 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya