SOLOPOS.COM - Sebuah mobil melintas di jalan tol Solo-Ngawi di wilayah Kabupaten Boyolali, beberapa waktu lalu. (Espos/Akhmad Ludiyanto)

Solopos.com, JOGJA — Progres pembangunan konstruksi jalan tol Jogja-Bawen seksi 1 Jogja-SS Banyurejo sepanjang 8,8 kilometer telah mencapai 31,30%. Sedangkan untuk pembebasan lahan tol Jogja-Bawen sudah mencapai 64,65%.

Direktur Utama Jasamarga Jogja Bawen (JJB) A. J. Dwi Winarsa, mengatakan pembangunan jalan Tol Jogja-Bawen ini termasuk proyek strategis nasional untuk mendukung program pemerintah dalam pengembangan infrastruktur. Nantinya, saat telah beroperasi, perjalanan dari Semarang menuju Yogyakarta atau sebaliknya akan lebih cepat.

Promosi Ongen Saknosiwi dan Tibo Monabesa, Dua Emas yang Telat Berkilau

Sebelumnya perjalanan dari Semarang menuju Yogyakarta membutuhkan waktu sekitar 3 jam. Namun, nantinya saat jalur tol ini sudah jadi, Semarang ke Yogyakarta bisa ditempuh dengan waktu hanya 1,5 jam.

Dia menegaskan setiap tahapan pekerjaan konstruksi terus diupayakan percepatan dengan tetap mengedepankan kualitas dan meminimalisasi dampak lingkungan sekitar. Bukan hanya itu, pembangunan jalan tol ini juga akan tetap memperhatikan aspek sejarah dari Keraton Jogja dan situs cagar budaya dan purbakala yang berada di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta.

“Dari sisi penghijauan diharapkan Jalan Tol Jogja-Bawen ini bisa mempunyai beautifikasi jalan tol yang indah sehingga nyaman dilewati pengguna jalan,” katanya, Kamis (30/3/2023).

Dia menyampaikan pemanfaatan tanah Sultan Ground (SG) dan Tanah Kas Desa untuk Tol Jogja-Bawen telah berdasarkan Surat Tanggapan Permohonan Pelepasan Tanah Desa yang dikeluarkan Kraton Jogja pada 17 Desember 2022.

“Berdasarkan surat tersebut [Tanah SG dan TKD] dapat digunakan untuk pembangunan Jalan Tol Jogja-Bawen, tanpa harus pelepasan, penggunaan tanah tersebut dapat digunakan dengan memberikan hak pakai melalui perjanjian para pihak,” katanya.

Lebih lanjut, Dwi menyampaikan terkait izin lingkungan pembangunan Jalan Tol Jogja-Bawen, Kementerian Lingkungan Hidup (KLHK) telah menerbitkan izin lingkungan melalui SK No. SK.251/MENLHK/SETJEN/PLA.0/3/2022 tentang Kelayakan Lingkungan Hidup Kegiatan Pembangunan Jalan Tol Jogja-Bawen di DIY dan Jawa Tengah.

Ia berharap pembangunan jalan tol ini dapat melancarkan distribusi barang dan jasa, pengembangan industri dan pariwisata serta meningkatkan konektivitas di selatan pulau Jawa.

Berita ini telah tayang di Harianjogja,com dengan judul Begini Progres Konstruksi dan Pembebasan Lahan Tol Jogja Bawen

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya