SOLOPOS.COM - Ilustrasi sapi (freepik.com)

Solopos.com, SLEMAN — Seekor sapi yang hendak digunakan untuk kurban saat Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah, tercebur ke dalam sebuah kolam di Mlangi, Nogotirto, Gamping, Sleman, Yogyakarta, Sabtu (15/6/2024) malam. Beruntung, sapi itu bisa diselamatkan setelah dilakukan evakuasi petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Sleman.

Petugas operasional Damkar Sleman, Reza Apriyanto menjelaskan kejadian jatuhnya sapi dalam kolam ini terjadi pada Sabtu malam, sekitar 19.38 WIB. Sapi tersebut mulanya akan dipersiapkan untuk kurban pada Iduladha.

Promosi Timnas Garuda Luar Biasa! Tunggu Kami di Piala Asia 2027

“Enggih leres [untuk kurban],” jelas Reza pada Minggu (16/6/2024).

Namun saat diturunkan dari kendaraan yang mengangkutnya, sapi tersebut justru berontak. Saat berontak ini lah kemudian sapi masuk dalam kolam.

“Itu baru diturunkan dari armada yang bawa sapi terus berontak masuk situ [kolam],” ungkapnya.

Mendapat informasi, Tim Damkar pun bergegas menuju lokasi untuk mengevakuasi sapi yang terjebak dalam kolam. Setidaknya ada sejumleh elemen gabungan dari Tim Damkar Sleman, Tim Damkar Kota Jogja dan Redkar Sleman terlibat dalam evakuasi ini.

Bobot sapi yang berat membuat evakuasi cukup memakan waktu. Total dibutuhkan waktu 175 menit atau sekitar tiga jam untuk mengevakuasi sapi.

“Berhasil dievakuasi seekor sapi yang berada di dalam pondok, yang terperosok di dalam kolam,” tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya