Jogja
Rabu, 8 Agustus 2012 - 18:50 WIB

SD Bopkri Ponjong Disatroni Maling, Rp41 Juta Amblas

Redaksi Solopos.com  /  Harian Jogja  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ilustrasi

ilustrasi

GUNUNGKIDUL–Sekolah Dasar Bopkri di Dusun Susukan, Desa Genjahan, Kecamatan Ponjong dibobol maling Rabu (8/8) sekitar pukul 11.00 WIB. Satu tas berisi uang tunai sebesar Rp41 juta raib. Tas lain yang berisi komputer jinjing tidak diambil.

Advertisement

Kepala SD Bopkri, Atmaji Priyo Yuwono mengatakan, tas itu dibawa dan diletakkan bendahara sekolah, Ninik, di samping kursi di dalam kantor guru.

“Kebetulan ruang kantor guru sedang kosong,” kata Atmaji ketika dihubungi.

Empat guru sedang mengajar di dalam kelas. Guru lainnya ada yang rapat di UPT Kecamatan Ponjong dan mengantar anak pulang sekolah.

Advertisement

Peristiwa tersebut pertama kali diketahui bendahara sekolah yang kembali ke dalam kantor guru dan mendapati tas yang dibawanya itu tidak ada.

Atmaji mengatakan sempat melihat orang di luar gerbang sekolah sebelum peristiwa pencurian itu terjadi. Namun, saat itu dia tidak berprasangka buruk. “Pesuruh sekolah kebetulan juga sedang di belakang sekolah,” katanya.

Selain berisi uang, di dalam tas itu juga terdapat kartu Anjungan Tunai Mandiri (ATM) Bank Mandiri, buku tabungan Bank Rakyat Indonesia (BRI) atas nama SD Bopkri, serta surat tanda nomor kendaraan (STNK) sepeda motor milik bendahara sekolah. “Dari Rp 41 juta, yang Rp1 juta milik pribadi,” katanya.

Advertisement

Uang itu rencananya akan digunakan untuk membayar tukang serta rehabilitasi kelas.(ali)

Advertisement
Kata Kunci : Bopkri Maling PONJONG Tas
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif