Jogja
Minggu, 17 November 2013 - 16:26 WIB

SKANDAL DANA HIBAH PERSIBA : Paserbumi akan Kawal Idham

Redaksi Solopos.com  /  Wisnu Wardhana  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Harianjogja.com, BANTULRibuan anggota Paserbumi tak menutup kemungkinan bakal dikerahkan saat Idham Samawi diperiksa kejaksaan, Senin (18/11/2013). Sebab selain aksi tanda tangan, pendukung Persiba juga bakal diajak mengawal Idham saat diperiksa kejaksaan.

“Kami akan kawal Pak Idham, kalau memang diperlukan semua massa turun semua,” kata Lurah Paserbumi Anom Suroto di sela-sela aksi penggalangan tanda tangan untuk mendukung Idham di Pasar Seni Gabusan, Minggu (17/11/2013)

Advertisement

Ditanya apakah Paserbumi sengaja dijadikan alat politik lantaran sikapnya membela Idham yang menjadi Caleg DPR, Anom membantah. “Enggaklah, kami enggak seperti itu,” lanjutnya.

Sementara itu sejumlah suporter Persiba yang ikut membubuhkan tanda tangan di atas kain putih mengaku tak tahu kasus secara detail kasus yang menimpa Idham. Santo, salah satu suporter mengatakan, ikut memberikan dukungan bukan karena kesadarannya sendiri. “Karena diajak teman makanya ke sini,” kata remaja yang mengenakan kaus berwarna merah tersebut.

Soal kasus Idham ia tak tahu apakah benar Idham bersalah atau tidak. “Enggak tahu soal itu, ada yang bilang salah ada yang enggak,” tuturnya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif