Jogja
Selasa, 19 Februari 2013 - 11:35 WIB

Sultan Resmikan Kebun Buah Nglanggeran

Redaksi Solopos.com  /  Jumali  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - JIBI/HARIAN JOGJA/Desi Suryanto

JIBI/HARIAN JOGJA/Desi Suryanto

 

Advertisement

GUNUNGKIDUL-Kebun buah seluas 20 hektare di Desa Nglanggeran, Kecamatan Patuk, Gunungkidul, diresmikan oleh Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwono X, Selasa (19/2/2013).

Kebun buah durian dan klengkeng ini menjadi satu-satunya kawasan wisata di Gunungkidul yang menawarkan kepada wisatawan untuk menikmati buah dengan view Gunung Api Purba.

Sebelum meresmikan, Secara simbolik Sultan menanam pohon durian dan klengkeng di lokasi kebun buah. Tak hanya itu, Sultan beserta rombongan didamping Bupati Gunungkidul Badingah juga berjalan-jalan di lokasi embung seluas 10 ribu meter di puncak kebun buah.

Advertisement

Embung tersebut akan dimanfaatkan untuk mengairi tanaman buah durian dan klengkeng saat musim kemarau.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif