SOLOPOS.COM - Ilustrasi tanah longsor (JIBI/Solopos/Antara)

Solopos.com, KULONPROGO — Tanah longsor menimpa 10 rumah di Kecamatan Samigaluh dan Kecamatan Kalibawang, Kabupaten Kulonprogo, DI Yogyakarta. Selain menimpa rumah, tanah longsor juga menutup akses jalan menuju tempat ziarah Sendangsono yang ada di Kecamatan Kalibawang.

Ketua Forum Koordinasi Tagana Kulonprogo, Ibnu Wibowo, mengatakan jalan menuju tempat ziarah Sendangwono untuk sementara ditutup karena tertimbun material longsoran.

Promosi Isra Mikraj, Mukjizat Nabi yang Tak Dipercayai Kaum Empiris Sekuler

Tim sukarelawan saat ini masih kesulitan menangani material longsorn itu. Hal ini karena hujan terus mengguyur wilayah tersebut. Selain itu, kondisi tanah dan airnya juga masih bergerak yang membuat potensi longsor susulan.

“Kami masih belum mengevakuasi karena kami mengutamakan keselamatan masyarakat dan petugas. Saat ini kondisi masih hujan,” tegasnya pada Selasa (11/10/2022).

Baca Juga: Rektor Tegaskan Jokowi Benar-Benar Alumnus Fakultas Kehutanan UGM

Selain menutup akses jalan menuju lokasi ziarah Sendangsono, material longsor juga menutup sejumlah akses jalann.

Seperti jalan di Purwoharjo, Kecamatan Samigaluh, yang hingga kini belum bisa diakses karena masih tertimbun material longsoran. Jalur Sendangsono ke arah Suroloyo juga mengalami hal serupa, beberapa ruas jalan tertimbun material longsor.

Bukan hanya menyebabkan sejumlah jalan tertutup, material longsor juga menimpa sejumlah rumah warga. Tagana mencatat sedikitnya ada 10 rumah di Samigaluh dan Kaligawang yang tertimpa tanah longsor.

Baca Juga: Usut Tuntas Tragedi Kanjuruhan! Sekelompok Orang Segel Kantor Asprov PSSI DIY

“Titik longsor di Kalibawang dan Samigaluh belum terdata secara detail. Saat ini petugas baru menuju lokasi. Ada beberapa titik longsor yang menutup jalan,” katanya.

Berita ini telah tayang di Harianjogja.com dengan judul 10 Rumah di Kulonprogo Tertimpa Longsor

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya