Jogja
Selasa, 3 Mei 2022 - 21:31 WIB

Tanjakan Ekstrem Jalur Wisata, Dishub Gunung Kidul Siagakan Tim Ganjal

Newswire  /  Ika Yuniati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Dishub Gunung Kidul siaga di tanjakan Slumprit, Patuk. (Antara/Instagram @dishubgk)

Solopos.com, GUNUNG KIDUL–Dinas Perhubungan Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, menyiagakan personel ganjal ban di titik-titik jalur ekstrem. Khususnya sepanjang jalur mudik dan jalur wisata, seperti tanjakan Slumprit, selama arus mudik dan arus balik Lebaran 2022.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Gunung Kidul Rakhmadian Wijayanto, Selasa (3/5/2022), mengatakan Gunung Kidul memiliki sejumlah jalan dengan kondisi tanjakan hingga turunan ekstrem.

Advertisement

Salah satu jalur ekstrem adalah tanjakan Slumprit yang berada di Patuk. Lokasinya persis setelah gerbang batas Kabupaten Gunung Kidul dan Bantul di Jalan Yogyakarta-Wonosari. Jalur ini tidak hanya berupa tanjakan ekstrem, tetapi juga menikung.

“Kondisi tanjakan Slumprit sangat rawan bagi pengendara, terutama bagi mereka yang belum hafal medan jalan. Untuk meminimalisasi terjadinya kecelakaan, kami siapkan tim ganjal di jalur Patuk ini,” kata Rakhmadian dikutip Solopos.com dari Antara.

Advertisement

“Kondisi tanjakan Slumprit sangat rawan bagi pengendara, terutama bagi mereka yang belum hafal medan jalan. Untuk meminimalisasi terjadinya kecelakaan, kami siapkan tim ganjal di jalur Patuk ini,” kata Rakhmadian dikutip Solopos.com dari Antara.

Baca Juga: Masyarakat Pesisir Gunungkidul Diminta Tidak Jual Tanah

Rakhmadian menjelaskan tim ini bertugas mengganjal ban kendaraan yang tidak sanggup melintasi tanjakan Slumprit. Proses tersebut akan mengandalkan peralatan yang ada, termasuk menggunakan batu. Tim Ganjal ini akan selalu bersiaga di Pos Pengamanan (Pospam) Hargodumilah, Patuk.

Advertisement

Rakhmadian juga mengatakan tim ganjal sebenarnya tidak hanya di Pospam Hargodumilah, tetapi di seluruh titik-titik tanjakan yang rawan kecelakaan. “Kami siaga, kapan pun dibutuhkan akan kami tempatkan personel demi kelancaran selama mudik Lebaran 2022,” katanya.

Sementara itu, Kepala Pospam Hargodumilah Patuk Ipda Paryadi menambahkan bahwa tim ganjal ini selalu bersiaga selama masa libur Lebaran. Tim ini pun juga selalu hadir pada hari biasa.

Baca Juga: Rawan Kecelakaan, Tanjakan Ekstrem Gunungkidul Ini Bakal Dinormalisasi

Advertisement

Upaya mengganjal kendaraan tersebut, kata Ipda Paryadi, hanya salah satu aktivitas rutin oleh sukarelawan. Mereka selalu bersiaga jika bantuannya nanti dibutuhkan.

“Tim Ganjal ini melibatkan sukarelawan yang merupakan warga setempat. Komunitas sukarelawan ini pun sudah terbentuk sejak lama. Sukarelawan ini di bawah koordinasi Unit Lantas Polsek Patuk,” katanya.

 

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif