Jogja
Rabu, 1 Mei 2013 - 14:49 WIB

TANPA FASILITAS PEMADAM : Korslet Gedung DPPKA Kulonprogo Nyaris Terbakar

Redaksi Solopos.com  /  Maya Herawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Foto JIBI/Harian Jogja/MG Noviarizal Fernandez Petugas PLN memeriksa meterang listrik yang meledak di gedung DPPKA Kulonprogo, Rabu (1/5) siang.

Foto JIBI/Harian Jogja/MG Noviarizal Fernandez
Petugas PLN memeriksa meterang listrik yang meledak di gedung DPPKA Kulonprogo, Rabu (1/5) siang.

KULONPROGO-Diduga karena korslet, gedung Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset (DPPKA) Kulonprogo nyaris terbakar, Rabu (1/5) siang. Gedung itu juga miskin fasilitas pemadam kebakaran.

Advertisement

Menurut saksi mata Basuki Widodo,43, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 13.15 WIB. Saat itu, pria yang bertugas di Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik Kulonprogo bermaksud mendatangi Bidang Aset.

Basuki lalu mengambil keset kemudian mengibaskan ke meteran yang masih mengeluarkan percikan api tersebut tapi kembali lagi tidak membuahkan hasil. Dia kemudian mengambil ember yang berisi air, lalu disiram ke meteran hingga api padam.

“Setelah itu saya baru telepon Pemadam Kebakaran. Tidak berapa lama kemudian setelah mobil pemadam datang muncul mobil dari PLN,” tambah dia.

Advertisement

Pantauan Harian Jogja, kejadian itu mengundang perhatian para pegawai di lingkungan Sekertariat Daerah yang berbondong-bondong mendatangi lokasi. Sementara itu pekerjaan di DPPKA otomatis terganggu karena sambungan listrik diputuskan sementara.

Salah seorang petugas PLN yang enggan menyebutkan namanya mengatakan korslet terjadi diakibatkan karena pemakaian daya yang terlalu membebani meteran.

Wahyu, petugas lapangan Badan Penanggulangan Bencana Daerah menginformasikan di gedung tersebut tidak dilengkapi alat pemadam kebakaran. Hal itu sangat berbahaya karena jika terjadi kebakaran, tidak ada tindakan pecegahan yang bisa dilakukan lantaran ketiadaan alat.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif