SOLOPOS.COM - Ilustrasi terseret ombak (Medicalnewstoday.com)

Solopos.com, BANTUL — Seorang wisatawan asal Sidoarjo, Jawa Timur, terseret ombak saat bermain air di Pantai Parangtritis, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Minggu (26/12/2022). Beruntung, wisatawan bernama Sumadi Dwi Setyo, 23, itu berhasil diselamatkan.

Koordiantor SAR Satlinmas Wilayah III, Muhammad Arief Nugraha, mengatakan kecelakaan laut di Pantai Parangtritis itu terjadi pada Minggu sekitar pukul 14.30 WIB. Sumadi Dwi Setyo tiba di Parangtritis bersama rombongan sekitar pukul 13.30 WIB.

Promosi Mendamba Ketenangan, Lansia di Indonesia Justru Paling Rentan Tak Bahagia

Dia menjelaskan kecelakaan air ini bermula saat Sumadi mandi dan bermain air di Pantai Parangtritis. Saat sedang bermain, tiba-tiba tanpa disadari ada ombak besar yang menerjang Sumadi.

“Tiba-tiba tanpa disadari korban ada ombak besar dan membuat korban tidak lagi dapat berpijak di pasir, sehingga korban tenggelam dan terseret,” ujar Arief, Senin (26/12/2022).

Selanjutnya, kata dia, arus balik ke tengah menyeret korban menuju palung. Waktu terseret ombak itu, Seumadi sempat melambaikan tangan mencari pertolongan.

Baca Juga: Sepeda Motor Tabrak Tiang di Bantul, Seorang Kakek Meninggal Dunia

Petugas piket dari Satlinmas Rescue Istimewa (SRI) Wilayah Operasional III yang melihat kejadian itu langsung memberi pertolongan kepada korban. Petugas kemudian berenang dan menolong korban yang saat itu telah berada di tengah palung.

“Setelah berhasil memagang korban, petugas segera membawa korban ke tepian pantai,” ujar dia.

Setelah berhasil diselamatkan, Sumadi kemudian dibawa ke Posko SRI III untuk dilakukan pengamatan dan pengarahan. Setelah kondisinya membaik, korban kemudian diserahkan kembali ke rombongan.

Arief menyampaikan kendala dalam penyelamatan tersebut adalah arus balik yang cukup deras sehingga menghambat proses evakuasi. Area palung harus diwaspadai karena banyak wisatawan terseret dan tenggelam di palung.

Baca Juga: Penasaran Naik Kereta Panoramic? Segini Harga Tiketnya…

Dia menegaskan air di palung memang tampak tenang, hanya saja bagian bawah mempunyai arus yang kuat dan mampu menyeret orang. Untuk itu, diimbau agar seluruh wisatawan tidak mendekat di palung tersebut atau di bagian yang kelihatannya tenang. Di Pantai Parangtritis hingga Parangkusumo setidakan ada 12 palung.

“Kami minta agar para wisatawan mematahui rambu-ramu peringatan yang ada dan imbauan petugas di lapangan selama bermian di kawasan pantai,” kata dia.

Berita ini telah tayang di Harianjogja.com dengan judul Wisatawan Asal Sidoarjo Terseret Ombak di Parangtritis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya