SOLOPOS.COM - TEST DRIVE—Nissan Evalia keluarga baru kendaraan Nissan B-Platform, saat berada di kawasan Pantai Sundak, Gunung Kidul, Kamis (24/5). (JIBI/Harian Jogja/Holy Kartika N.S)

TEST DRIVE—Nissan Evalia keluarga baru kendaraan Nissan B-Platform, saat berada di kawasan Pantai Sundak, Gunung Kidul, Kamis (24/5). (JIBI/Harian Jogja/Holy Kartika N.S)

GUNUNGKIDUL—Nissan menggelar test drive mobil Evalia menyusuri sejumlah objek wisata di Jogja, Kamis (24/5).

Promosi Vonis Bebas Haris-Fatia di Tengah Kebebasan Sipil dan Budaya Politik yang Buruk

Mobil keluaran terbaru Nissan itu menjalani uji performa melewati rute Kaliurang-Bayat-Pantai Sundak dan berakhir di Candi Ratu Boko.

Dalam test drive kali ini, panitia menyiapkan sepuluh unit Nissan Evalia.

Test drive ini diikuti oleh 36 media dengan 40 personel,” ujar Teddy Irawan, Vice President Director Sales dan Marketing NMI, Kamis (24/5).

Menurut Teddy, tujuan test drive adalah untuk memberikan gambaran performa mobil secara utuh. Mobil yang didesain sebagai mobil MPV (Multi Purpose Vehicle) ini menjalani test drive dengan rute jalan yang bervariasi.

“Rute ini dipilih karena melihat Nissan Evalia didesain sebagai mobil yang dapat melalui berbagai kondisi jalan. Rute wisata ini melalui kondisi jalan yang bervariasi, mulai dari yang berbelok-belok, terjal, hingga naik,” ujar Teddy.

Nissan Evalia yang termasuk dalam kendaraan keluarga Nissan B-Platform ini rencananya akan dilincurkan 7 Juni mendatang.(ali)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya