Jogja
Senin, 28 Mei 2012 - 19:15 WIB

TOKO BERJEJARING HABIS IZIN: Satpol PP Bantul Khawatir Kecolongan

Redaksi Solopos.com  /  Harian Jogja  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ilustrasi minimarket (penangfoodgalore.blogspot.com)

ilustrasi (penangfoodgalore.blogspot.com)

BANTUL—Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Bantul khawatir kecolongan terkait adanya toko jejaring yang habis masa izinnya namun masih beroperasi di wilayah Bantul.

Advertisement

Kepala Satpol PP Bantul, Kandiawan mengatakan, dari hasil pantauan Satpol PP, ada beberapa toko jejaring yang habis masa izin atau hampir habis masa izin yang masih beroperasi. Namun, untuk penindakan, pihaknya masih menunggu data yang diberikan dari Dinas Perizinan Kabupaten Bantul.

“Biasanya koordinasi dengan Dinas Perizinan lewat surat untuk cek data dan pantauan ke lokasi,” ujarnya saat ditemui di kantornya, Senin (28/5).

Ia mengatakan, penanganan toko jejaring sudah disesuaikan dengan Perda yang berlaku dan akan diberikan kesempatan hingga masa izinnya habis. Untuk itu, pihaknya akan menentukan ulang kriteria untuk memastikan toko mana yang sudah habis masa izinnya.

Advertisement

Ia mengakui, risiko kecolongan besar kemungkinan terjadi jika data dari Dinas Perizinan tak segera disampaikan ke Satpol PP.

Sebelumnya, Komisi B DPRD Bantul mengindikasi ada sekitar 10 toko berjejaring dan toko modern yang beroperasi di Bantul telah habis masa izinnya.(ali)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif