SOLOPOS.COM - Ilustrasi kecelakaan lalu lintas. (Dok Solopos)

Solopos.com, BANTUL — Seorang pemuda bernama Ropian Insanu meninggal dunia setelah terlindas truk tronton di Ring Road Selatan tepatnya simpang empat Druwo, Dusun Saman, Kalurahan Panggungharjo, Kapanewon Sewon, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Sebelum terlindas, pemuda berusia 21 tahun asal Penengahan, Kecamatan Way Khilau, Kabupaten Pesawaran, Lampung, itu mengejar truk tronton dan ingin menaiki bak truk tersebut.

Promosi Kanker Bukan (Selalu) Lonceng Kematian

Kanit Penegakkan Hukum Satlantas Polres Bantul, Ipda Ni Ketut Reni Juliani, mengatakan kecelakaan maut ini terjadi pada Sabtu (17/6/2023) sekitar pukul 17.30 WIB.

Kecelakaan itu bermula saat pemuda bernama Ropian Insanu itu sedang berjalan kaki kemudian berlari mengejar truk tronton berpelat nomor R 1892 EL yang melaju pelan di Ring Road Selatan. Pemuda itu berlari dengan tujuan hendak menaiki truk tronton tersebut.

Truk tronton yang dikemudikan Heriyanto, 34, warga Purbalingga, Jawa Tengah, itu terus melaju hingga pemuda itu menaiki bak belakang truk. Namun, pada saat sedang naik di samping kiri truk itu, pemuda tersebut terpeleset.

“Korban terpeleset sehingga jatuh di depan roda belakang sebelah kiri hingga terlindas bagian kepalanya,” kata dia, Minggu (18/6/2023).

Pemuda itu mengalami luka berat di bagian kepala dan meninggal dunia di lokasi kejadian. Jenazah kemudian dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Panembahan Senopati Bantul.

Sementara itu, truk tronton beserta pengemudinya tidak mengalami luka-luka dan dibawa ke Polres Bantul untuk penyelidikan lebih lanjutan.

Berita ini telah tayang di Harianjogja.com dengan judul Nekat Menaiki Truk Berjalan, Seorang Pemuda Tewas Terlindas di Ring Road Selatan Bantul

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya